Minggu, 31 Maret 2013

MY PI




Latar Belakang
Saat ini kebutuhan akan informasi yang cepat dan akurat sudah menjadi kebutuhan pokok yang tidak bisa dielakkan lagi. Termasuk informasi akan letak sebuah lokasi atau tempat-tempat penting seperti ATM, SPBU, dan Bengkel Mobil. Informasi tersebut akan terasa semakin dibutuhkan disaat berada dalam keadaan darurat seperti disaat ingin mengambil uang di ATM untuk keperluan mendadak, bahan bakar kendaraan akan habis, mobil mogok atau rusak.

Perkembangan teknologi yang sangat pesat saat ini, terutama teknologi mobile khususnya perangkat smartphone Android yang sudah dilengkapi dengan GPS. Oleh sebab itu penulis tertarik untuk mengembangkan sebuah aplikasi mobile smartphone berbasis Android untuk mencari lokasi atau tempat-tempat penting seperti ATM, SPBU, dan Bengkel Mobil terdekat, dengan memanfaatkan fitur GPS yang tersedia pada perangkat smartphone Android.


Batasan Masalah

Aplikasi pencari lokasi ini membahas tentang pencarian lokasi atau tempat – tempat penting dengan jarak terdekat dari user dimanapun berada yang kemudian ditampilkan dalam Map. Aplikasi ini hanya terbatas untuk mencari lokasi seperti ATM, SPBU, dan Bengkel Mobil, yang terdapat pada radius 5 kilometer. Fitur yang terdapat pada aplikasi ini terbatas pada ViewPager, MapOverlay dan Get Direction. Aplikasi ini dikembangkan untuk perangkat smartphone berbasis Android. Pembuatan aplikasi ini menggunakan JDK, ADT, Android SDK dan Eclipse Juno.
 




Tujuan Penulisan

            Tujuan dari penulisan ilmiah ini adalah untuk membuat aplikasi mobile smartphone berbasis Android yang menawarkan kemudahan kepada user untuk bisa mencari dan menemukan berbagai lokasi atau tempat-tempat penting yang terletak di sekitar user secara cepat, tepat dan akurat.  Berbagai tempat tersebut diantaranya ATM, pom bensin, dan bengkel mobil.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar